-->

Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan


Satu Mobil Dirusak di Pasar Anjongan, Terdengar Teriakan ‘Bantai Sambo’

26 Januari 2023 | 11:48 PM WIB | 0 Views Last Updated 2023-01-26T16:48:11Z
mobil berwarna merah yang dirusak di kawasan Pasar Anjongan


MEMPAWAH NEWS – Video viral pengrusakan satu unit mobil berwarna merah KB 1937 BG beredar di media sosial di Kabupaten Mempawah, Kamis (26/1/2023). Diduga, lokasi kejadiannya di Pasar Anjongan, Kecamatan Anjongan, Mempawah. Dalam video tersebut, terdengar teriakan ‘bantai sambo’.

 

Salah satu video berdurasi 26 detik yang diterima redaksi mempawahnews.com memperlihatkan seorang warga memakai kaos biru, celana pendek dan topi hitam tampak memegang benda keras. Lalu, pria tersebut memukul-mukul kacaa mobil berwarna merah yang terparkir di depan ruko di kawasan Pasar Anjongan. Akibatnya, mobil dengan plat KB 1937 BG tersebut rusak parah. Terutama pada bagian kaca.

 

Sementara itu, video lain yang diterima redaksi mempawahnews.com memperlihatkan isi dalam mobil yang terdapat beberapa plat cadangan dibagian belakang mobil. Salah satunya plat merah KB 1508 BB. Kemudian, dibagian belakang kursi depan terlihat setumpuk berkas atau dokumen diduga kepunyaan si pemilik mobil.

 

“Memang benar ada kejadian mobil di rusak di Pasar Anjongan. Namun, kita belum tahu pasti apa yang menjadi permasalahannya,” terang salah seorang warga Anjongan yang enggan namanya di publikasikan, Kamis (26/1/2023) malam.

 

Bahkan, sambung warga tersebut dirinya sempat melihat ada kerumunan massa di Mapolsek Anjongan. Dia menduga, kedatangan massa tersebut berkaitan dengan kejadian pengrusakan mobil tersebut.

 

“Saya melintas sekitar pukul 19.00 WIB di Kantor Polsek Anjongan ramai warga. Kemungkinan ada kaitan dengan kejadian itu,” tandasnya.

 

Dari informasi yang beredar, mobil yang dirusak itu merupakan milik Anggota Polres Mempawah yang sedang melakukan penangkapan kasus perjudian di kawasan Pasar Anjongan.

 

Terkait kejadian itu, belum ada pihak yang berhasil dikonfirmasi mempawahnews.com.

 

 

 

 

 

 

 

Penulis : Herry Ardiansyah

 

×
Berita Terbaru Update