-->

Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan


Dinkes Umumkan Hasil Swab Bayi PDP Meninggal Asal Toho

25 Juni 2020 | 6:06 PM WIB | 0 Views Last Updated 2020-06-25T11:06:08Z
Dinkes Umumkan Hasil Swab Bayi PDP Meninggal Asal Toho
Jamiril, S.KM

MEMPAWAH NEWS- Dinas Kesehatan Kabupaten Mempawah mengumumkan hasil swab bayi berinsial YG Pasien Dalam Pengawasan (PDP) asal Kecamatan Toho yang meninggal dunia di RSUD dr Rubini Mempawah pada Rabu (17/06/2020) sekitar pukul 11.00 WIB lalu.

“Hasil tes swab bayi YG negatif Covid-19,” ungkap Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Mempawah, Jamiril, S.KM, Kamis (25/06/2020) siang di Mempawah.

Kemudian, lanjut Jamiril, pihaknya juga melakukan rapid test terhadap kedua orang tua dan sejumlah anggota keluarga dekat bayi YG yang berdomisili di Desa Sepang, Kecamatan Toho itu. Total ada 10 orang yang di rapid test.

“Orang tua dan sejumlah keluarga bayi YG juga telah dilakukan rapid test. Dan hasilnya semua non reaktif,” tambah Jamiril.

Dengan hasil itu, imbuh Jamiril, maka kedua orang tua bayi YG yang sebelumnya melakukan isolasi mandiri di salah satu pondok ditengah kebun karet sudah boleh pulang kerumah.

“Kedua orang tua bayi YG sudah boleh pulang ke rumah dan beraktivitas dengan normal,” ujarnya.

Terkait isolasi mandiri orang tua bayi YG, Jamiril memastikan atas inisiatif pribadi. Sejak awal, pihaknya telah menyarankan agar orang tua YG melakukan isolasi mandiri dirumah. Namun, keduanya berkeinginan melakukan isolasi di pondok yang terletak di kebun karet miliknya.

“Masalah isolasi di pondok yang ada di kebun karet, murni keinginan dari kedua orang tua bayi YG. Jadi, kita tidak bisa memaksakan kehendak. Meski demikian, kami tetap melakukan kontrol dan pengecekan secara rutin selama proses isolasi mandiri,” tegasnya.

Lebih jauh, Jamiril mengimbau masyarakat agar tidak berpandangan buruk terhadap PDP maupun keluarganya. Terlebih, jika tes swab terhadap PDP telah diumumkan dengan hasil negatif.

“Kita harus memberikan dukungan dan motivasi agar PDP dan keluarganya tidak mengalami trauma atau merasa diasingkan. Apalagi jika hasil swab negatif, maka tidak ada yang harus dikhawatirkan,” tukasnya.


Penulis : Herry
Layout : Syahrie

×
Berita Terbaru Update